Resep Telor Pindang

>> Thursday, July 12, 2012

Berikut ini resep variasi olahan telor, yaitu telor pindang. Lukisan-lukisan pada telor pindang terjadi dari retak-an telor yang sengaja kita buat, jadi bentuknya berbeda-beda. Ini yang justru membuat tampilan telor pindang jadi unik.


Bahan dan bumbu:
1 kg telur ayam
2 lbr daun jati, sobek-sobek
Segenggam kulit bawang merah
7 lmbr daun salam
2 ltr air
1 sdm garam

Cara memasak telur pindang:
1. Siapkan panci, masukkan berturut-turut daun jati, kulit bawang merah, dan daun salam.
2. Letakkan telur, tuang air, tambahkan garam, rebus sampai telur matang.
3. Angkat telur, pukul-pukul sampai kulit telur retak, masukkan lagi ke dalam panci perebusnya.
4. Rebus terus dengan api sedang selama 40 menit sampai berwarna cokelat, angkat. 

5. Setelah dingin, kupas kulit telor, sehingga akan terlihat goresan/lukisan yang unik. Telor pindang siap disajikan.

Sumber tabloid nova
Semoga bermanfaat!

Olahan variasi makanan atau masakan berbahan telur bisa Anda baca disini.

Share to your friends:

0 comments:

Post a Comment


- Terima kasih sudah berkunjung ke dapurpunyaku.blogspot.com
- Semua komentar di moderasi terlebih dahulu.
- Yang tidak punya blog, tulis komentar, lalu pilih Name/URL, isi nama saja, URL dikosongkan.
Misalnya: Yuke-Japan
- Komentar yang berbentuk link akan dihapus.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

  © Welcome to my kithen since January 9, 2009

Privacy Policy | Back to TOP