Resep Pepes Jamur

>> Monday, July 23, 2012

Anda penggemar jamur? Jamur enak juga loh dibikin pepes? Rasanya gurih dan nikmat. Selain untuk lauk, pepes jamur ini enak juga digadoin... (apa bahasa Indonesianya digado ya? di gado (bhs. Jawa) = dimakan tanpa nasi). Jamur yang biasanya dimasak atau dibuat pepes yaitu jamur kerang [oyster mushroom] dan jamur kancing [button mushroom]. Tapi jamur tiram juga gakpapa.
Berikut ini resep pepes jamur selengkapnya.


Bahan-bahan:
- 100 gram jamur merang (bisa diganti jamur jenis lain)
- daun pisang dan lidi secukupnya (untuk membungkus)
- 1 buah jeruk limau, diperas, diambil airnya

Bumbu-bumbu:
- 5 gram bawang putih
- 5 gram bawang merah
- 10 gram kunyit
- 5 gram jahe
- 5 gram cabai rawit
- 5 gram cabai merah
- 5 gram kemiri
- 1/2 sendok teh garam

Cara membuat pepes jamur:
1. Cuci jamur hingga bersih, lalu potong tipis memanjang, sisihkan.
2. Haluskan semua bumbu menggunakan blender.
3. Campurkan jamur dan bumbu, lalu tambahkan air jeruk limau, aduk rata, lalu bungkus dengan daun pisang, semat dengan lidi.
4. Kukus selama 30 menit, angkat, dan pepes jamur sajikan.

Semoga bermanfaat!

Share to your friends:

1 comments:

Elsa 23 July 2012 at 11:03  

makasih respenya Mbak...
mau nyoba nih, aku suka jamur ...

Post a Comment


- Terima kasih sudah berkunjung ke dapurpunyaku.blogspot.com
- Semua komentar di moderasi terlebih dahulu.
- Yang tidak punya blog, tulis komentar, lalu pilih Name/URL, isi nama saja, URL dikosongkan.
Misalnya: Yuke-Japan
- Komentar yang berbentuk link akan dihapus.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

  © Welcome to my kithen since January 9, 2009

Privacy Policy | Back to TOP