CAKE EMULSIFIER

>> Thursday, September 23, 2010


Emulsifier adalah zat yang berfungsi untuk menstabilkan emulsi, yaitu campuran 2 zat yang tidak mudah untuk saling bercampur seperti air dan minyak. Tanpa penambahan zat ini (emulsifier), emulsi/campuran menjadi kurang stabil dan mudah terpisah.
Cake emulsifier adalah zat pengemulsi yang khusus digunakan untuk adonan kue/cake dan berfungsi untuk membuat tekstur kue/cake menjadi lembut dan empuk.
Contoh (di Indonesia) : merk-merk seperti Ovalet, TBM, Ryoto SP, Dyna 80 dll.

Contoh-contoh merk dagang diatas, selain sebagai emulsifier juga sebagai cake improver karena sifatnya dapat menambah volume adonan, sehingga pemakaian telur dapat dikurangi.

Jika Anda membaca resep-resep Indonesia yang pada bahan-bahannya menggunakan TBM/SP/OVALET, maka yang dimaksud adalah Cake Emulsifier. Untuk Anda yang tinggal di luar negeri silakan mencari Cake Emulsifier dengan merk dagang lain yang tersedia.

Sekarang kita bahas TBM, SP  dan OVALET (maaf hanya membahas yang ini).

1. TBM
TBM adalah bahan tambahan makanan yang sudah tidak asing lagi untuk para ibu yang sering membuat kue sendiri. TBM biasanya digunakan untuk pembuatan cake yang berfungsi untuk melembutkan tekstur cake yang dihasilkan. TBM yang merupakan nama merk dagang, yang merupakan bahan yang berisi mono dan digliserida (MG/DG).
MG atau DG dapat berasal dari bahan-bahan yang berasal dari hewan atau tanaman ataupun campuran keduanya. Dari segi kehalalannya TBM perlu dipertanyakan, yaitu sumber MG dan DG yang digunakan.

2. SP
SP adalah bahan tambahan makanan yang juga sudah sangat akrab. Fungsi dari SP juga sebenarnya tidak jauh berbeda dengan TBM. Komposisi SP seperti yang dicantumkan pada kemasannya adalah Ryoto ester (gula ester). Dimana esternya merupakan asam lemak. Asam lemak seperti asam stearat, palmitat dan oleat dapat berasal dari hewan ataupun tumbuhan.
Karenanya dari segi kehalalannya bahan ini juga termasuk salah satu yang diragukan.

3. Ovalet
Ovalet adalah bahan tambahan kue yang diklaim sebagai pengembang kue, sebagaimana klaim yang dibuat pada SP dan TBM. Sebenarnya, sesuai dengan komposisi bahan yang digunakan pada ketiga jenis produk bahan tambahan pangan tersebut tidak tepat jika diklaim sebagai pengembang, melainkan seharusnya sebagai pelembut.
Komposisi ovalet juga mengandung turunan asam lemak dimana bisa berasal dari hewan atau tumbuhan. Karenanya mengetahui sumber dari asam lemak adalah sangat penting dalam masalah kehalalannya.

Source: harian Republika dan sumber lainnya.
Disclaimer (dari admin blog ini): Tulisan di atas bukan dimaksudkan untuk menyudutkan produsen dari TBM, SP dan Ovalet.

***

Kepada teman-teman muslim, lebih berhati-hatilah dalam memilih bahan makanan, apapun jenisnya.
Ketika Anda membuat kue, bahan ini bisa dikesampingkan (bila ragu), asalkan adonan benar, insyaallah kue akan tetap enak dinikmati.

Karbohidrat ester atau gula ester adalah suatu molekul sintetis. Surfaktan ini memiliki sifat-sifat pengimulsi, pelarutan, detergensi dan pembusaan yang sangat menarik. Meskipun sintesis karbohidrat ester secara kimia telah berhasil ditemukan, namun produk yang dihasilkan selalu merupakan campuran dari karbohidrat monoester, diester, triester, dan highester (polyester). Masalah ini dapat dihindari apabila karbohidrat ester disintesis dengan bantuan enzim. Melihat produksi minyak sawit yang cukup tinggi, minyak sawit memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan sebagai bahan baku eleokimia, khususnya sebagai bahan baku karbohidrat ester biosurfaktan. (Source : Warta Pusat Penelitian Kelapa Sawit)

Note: Jangan bertanya lebih lanjut istilah-istilah kimianya ya! mumet...aku tidak ngerti... :)
Semoga bermanfaat!

Update!

Emulsifier alami adalah kuning telur.
Persenyawaan dalam kuning telur yang bertindak sebagai emulsifier adalah phospholipid lecithin. Bahan ini memungkinkan cairan minyak tersebar menjadi larutan cair yang asam.
Daya tahan emulsifier dari telur tergolong pendek.

Emulsifier berbentuk seperti gel, warnanya ada yang putih dan ada juga yang kuning.
Merk emulsifier halal, misalnya Vivid Cake Emulsifier, Sponge28, Quick 75.

Share to your friends:

27 comments:

fb 23 September 2010 at 16:20  

Ita tuh kalo beli bahan pembuat kue kalo yang dari lemak hewan harus dibaca-baca dulu dari lemak hewan apa.. supaya yakin kehalalannya

Zippy 23 September 2010 at 17:01  

Wah..bahan2 itu biasa dipake si mama buat bikin kue mbak.
Hmm..jadi ada yang terbuat dari bahan2 gak halal yah?
*Mikir mood ON :D

pakbroncos 23 September 2010 at 17:57  

bisa membuat kue menjadi mengembang juga gak ...
hehehhee...

Lilis 23 September 2010 at 19:01  

Hmm bisa buat kue apa aja pakai bahan itu ya

orang kampung 23 September 2010 at 19:23  

saya taunya sama si ovalet doang tuh mbak, biasa dipake dirumah buat bikin roti..

Unknown 23 September 2010 at 20:55  

nama2 yang sangat asing di kepala saya...... saya sih taunya makan aj.... hha :D

darahbiroe 24 September 2010 at 04:47  

kalau buatku nama2 diatas suamanya masih asing heheh
mungkin krna q gak tahu dapur jadi ga tahu smua itu hehe

Ferdinand 24 September 2010 at 05:04  

TBM adalah bahan yang sudah tidak asing lagi u/ para Ibu... tapi bener2 asing untuk aku Mbak haha....

tapi aku baru tau klo bikin kue itu hampir2 sama kaya nyampurin minyak sama air...gak bisa nyatu wkwkw...

makasih tambahan ilmunya Mbak.... Happy blogging n semangat!!

Unknown 24 September 2010 at 11:18  

salam sahabat
ehm jadi pingin saya hehehehe oh iya blog anda ama SDA apa jadi satu ?kok tiap kali nongol muncul bersamaan dnegan SDA tapi maaf yang SDA saya belum komeng karena saya masih bigung dengan SDA xixiixmaaf n good luck

narti 24 September 2010 at 11:49  

@ Dhana, iya mba, blog SDA juga blog saya. Di blog ini ada beberapa link kesana kan? Tuh di bawah header juga ada. Bisa lihat profileku kalau kurang jelas... hehe...
Iya gak apa-apa mba...komen kapan2 aja. Terima kasih.

Blogger 24 September 2010 at 14:18  

oalah ternyata ada juga istilah² bahan makanan yang bikin mumet ya mbak hehe..terimakasih sharingnya
Sukses Slalu!

narti 24 September 2010 at 14:33  

@ BBI, sebelum ada yg bertanya lebih baik bilang duluan... hehe....

Shudai Ajlani 24 September 2010 at 15:11  

hehehe nanti aku bilangin ibu ku deh :))

Anak Nelayan 24 September 2010 at 21:36  

wah sepertinya mantab rasanya

Jeng Anna 6 September 2011 at 08:07  

baru tau saya, dari kmarin sibuk cari cake emulsifier di supermarket gak nemu, ternyata ovalet dll itu termasuk didalamnya tohh, padahal sudah nangkring di kulkas berbulan2 tapi gak tau kalo itu termasuk cake emulsifier......thanks infonya mbakk

Anonymous,  8 December 2011 at 19:10  

chacha-bandung

mba kalau di resep nya d tulis cake elmusifier itu yg d masukin nya salah satu dari TBM,SP,OVALET apa smuanya mba?
hehee
:))

narti 10 December 2011 at 10:53  

@ chacha-bandung,
yang dimasukkan ya salah satu aja. :)

SUNARTI,  30 January 2012 at 05:14  

BISA GA YA MINTA CODE YG BERBAHAN DARI HEWANI N TUMBUHAN....... SY BERTERIMA KASIH SEKALI SEKIRANYA MBA BERKENAN MENGIRIMKAN JAWABAN..... SO IMPORTANT FOR ME...... THANKS

siha,  8 March 2012 at 10:56  

mbak biasanya pake emulsifer yg mana?(maklum br belajar buat kue). atau klo memang ada penggantinya blh dishare dong.

narti 11 March 2012 at 18:04  

@ siha, sudah diupdate mba, silakan dibaca lagi artikelnya.

agassi_iin 12 March 2012 at 04:38  

Sangat bermanfaat.terimakasih..^.^

Siti Hamiah (Miya) 1 August 2012 at 20:19  

Makasih banget ya mba, jadi lebih hati2. Lengkap dan manfaat banget blog nya.. :)

intan,  2 August 2012 at 23:44  

mbak, kalo diluar negeri kan ada juga self-rising flour. apakah kalau sudah pake tepung ini masih perlu emulsifier? karena nanti jd mengembang bgt ga?
trims infonya.

intan

narti 3 August 2012 at 04:07  

@ intan,
self-raising flour = tepung serba guna yang sudah ditambahkan baking powder.
kalau di resep menggunakan baking powder, tetapi kita pakai self-raising flour maka baking powder bisa dihilangkan.
emulsifier = pelembut, bukan pengembang.

kurnia wahyudiana,  30 October 2012 at 06:24  

makasih mbak infonya, selama ini jg takut benget nambah emulsifer di adonan cake krn nggak ada label halalnya padahal pengen juga agar hasil cake jd lembut. kalo merk emulsifer yg mbak sebutkan diatas td kayaknya sulit deh nemuinnya ditempat saya di propinsi kalimantan selatan ini.

Anonymous,  11 January 2013 at 11:51  

izin re-post ya :) , salam..NFAsmom

brix 28 February 2013 at 01:11  

JazAkallah khoirun sngt bermanfaat utk sy yg brada di korea

Post a Comment


- Terima kasih sudah berkunjung ke dapurpunyaku.blogspot.com
- Semua komentar di moderasi terlebih dahulu.
- Yang tidak punya blog, tulis komentar, lalu pilih Name/URL, isi nama saja, URL dikosongkan.
Misalnya: Yuke-Japan
- Komentar yang berbentuk link akan dihapus.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

  © Welcome to my kithen since January 9, 2009

Privacy Policy | Back to TOP