Tahu Isi

>> Saturday, January 17, 2009


Kemarin buka kulkas, lihat masih ada tahu, mau dimasak apa bingung. Disayur kayaknya yang makan pada bosan. Terus kepingin dibuat cemilan saja. Lihat sayuran cuma ada wortel sama kol, tidak ada taoge. Ya sudah, daripada nunggu dapat taoge, tahunya keburu basi, sekarang saja dibuat tahu isi dengan isian sederhana.

Bahan:
tahu putih
tepung terigu
sedikit tepung beras
1 buah telor
air secukupnya
bawang putih, merica, garam haluskan
minyak untuk menggoreng

Isian:
wortel, iris bentuk korek api
kol, iris kecil-kecil
taoge
daun bawang iris kecil-kecil

Cara membuat:
1. Tahu dibelah jadi 2, goreng sebentar, sisihkan.
2. Ambil separoh bumbu, tumis bumbu sampai harum, masukkan wortel, kol, taoge, aduk-aduk. Masukkan daun bawang, masak sampai layu, angkat, sisihkan.
3. Buat adonan, campur semua bahan dan sisa bumbu, aduk rata, sisihkan.
4. Tahu diiris tengahnya jangan sampai putus, kerok bagian dalamnya, haluskan, campur ke bahan isian (tidak juga gak apa-apa).
5. Ambil tahu yang sudah dibelah, beri isian, celupkan ke adonan, lalu goreng sampai matang. Angkat, tiriskan.
6. Siap dihidangkan dengan cabe rawit atau saus botolan.

Share to your friends:

1 comments:

bejo 3 May 2009 at 08:15  

ini dia yang ku suka...

Post a Comment


- Terima kasih sudah berkunjung ke dapurpunyaku.blogspot.com
- Semua komentar di moderasi terlebih dahulu.
- Yang tidak punya blog, tulis komentar, lalu pilih Name/URL, isi nama saja, URL dikosongkan.
Misalnya: Yuke-Japan
- Komentar yang berbentuk link akan dihapus.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

  © Welcome to my kithen since January 9, 2009

Privacy Policy | Back to TOP